Profil Lulusan
Program Studi Rekayasa Tekstil, Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia, bertekad dan berkomitmen untuk menghasilkan profil lulusan sebagai berikut:
Rumusan Profil Lulusan |
Deskripsi Profil Lulusan |
Pribadi Islami Islamic Character |
Mampu menunjukkan sikap ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, berperilaku disiplin, bertanggung jawab, bekerja cerdas dan mandiri, menjunjung integritas, serta siap untuk menjadi pembelajar sepanjang hayat. |
Perekayasa Proses Process Engineer |
Berperan dalam pengelolaan teknis, pemeliharaan alat dan mesin, serta pengembangan sistem proses industri tekstil, baik melalui kerja tim maupun penugasan individu. |
Manajer Proses Process Manager |
Mampu mengatur pekerjaan dengan kerja sama, melalui sikap kepemimpinan yang didukung komunikasi efektif, penguasaan teknologi informasi, kemampuan berpikir kritis (critical thinking), dan kemampuan menyelesaikan masalah (problem solving). |
Perancang Produk Product Designer |
Berperan dalam riset dan pengembangan produk tekstil sebagai ikhtiar menerapkan pengetahuan, memenuhi kebutuhan, serta menjawab persoalan dengan solusi komprehensif. |
Wiraswasta Teknologi Technopreneur |
Mampu membaca peluang, mengenal potensi, dan memadukan technology dan entrepreneur, dalam melakukan inovasi usaha dan memberdayakan masyarakat di sekitarnya. |